Aplikasi Autocad Software Pilihan Desainer Arsitek

Bisa dibilang mewujudkan rumah impian merupakan keinginan semua orang. Untuk bisa membuat rumah impian, Anda bisa menggunakan jas arsitek yang akan merancang konsep bangunan yang hendak Anda bangun. Nah, pada dasarnya arsitek ini sering menggunakan aplikasi civil3d berupa software PC aplikasi autocad.

Mahasiswa arsitek ataupun profesi arsitek tentu sudah memiliki software pilihan desain masing-masing yang akan digunakan untuk mendesain setiap sudut rumah. Pada software Autocad misalnya terdapat autocad civil 3D ataupun autodesk civil 3D yang menarik untuk diketahui lebih lanjut.

Jenis-Jenis Program Autocad

aplikasi autocad

Autocad ialah suatu perangkat lunak komputer yang bisa digunakan untuk menggambar 2D maupun 3D dimana dikembangkan oleh Autodesk. Autocad ini menjadi software dimana paling sering dimiliki oleh arsitek dalam membuat ataupun merancang suatu bangunan.

Autocad ini bisa memungkinkan Anda membuat desain civil3D dan desain yang ingin Anda buat lainnya sesuai dengan tujuan masing-masing program autocad. Berikut ini ialah berbagai jenis  autocad sesuai dengan fungsinya masing-masing.

Autocad Civil 3D

Autocad Civil3d ini ialah suatu software atau aplikasi berbasis komputer dimana berfungsi untuk membuat desain perencanaan geometric jalan. Hasil dari desain yang dibuat melalui autocad civil 3d ini ialah output berupa gambar rencana dari hasil perencanaan geometric jalan.

Aplikasi ini sangat cocok digunakan bagi Anda yang menekuni bidang sipil khususnya terkait pembuatan jalan. Aplikasi autocad civil 3d ini dikembangkan oleh Autodesk yang sudah dikenal sebagai perusahaan multinasional dalam pengembangan software untuk para desainer dan arsitek.

Penasaran bagaimana fitur yang mereka suguhkan? Anda bisa mengunjungi laman ini untuk mencoba free trial atau langsung membeli versi terbaru autocad civil 3d 2022.

Autocad Mechanical (ACM)

Pada dasarnya autocad mechanical juga termasuk autocad dimana perbedaannya dengan autocad standar ialah adanya drafting tools yang disediakan secara khusus pada bidang mekanikal. Untuk itu, program ini ialah program desain yang berbasis teknik.

Anda bisa memahami dan mempelajari berbagai dasar autocad mechanical sekaligus teknik untuk menggambar objek mesin baik dalam tampilan 2D ataupun 3D.

Autocad Inventor

Autodesk inventor atau autocad inventor ini ialah elemen penting dalam sebuah manajemen konstruksi. Ia suatu perangkat permodelan parametric dalam 3 dimensi. Istilah dari parametrik ini mengacu dalam penggunaan parameter desain yang ditujukan untuk membangun maupun mengendalikan model 3D yang dirancang.

Dengan kata lain, untuk memulai desain maka Anda bisa membuat lebih dulu sketsa dasar yang akan menentukan profil dari part. Inventor ini mampu menstimulasi cara objek bisa bergerak sekaligus reaksinya pada suatu situasi dalam desain dan manufaktur.

Autocad Portable

Aplikasi autocad untuk civil3d selanjutnya ialah autocad portable. Autocad portable ini menjadi software yang sering digunakan oleh para engineers praktis dimana dapat disimpan secara praktis di flashdisk tanpa harus diinstal.

Sesuai dengan namanya yaitu portable maka Autocad ini memudahkan Anda untuk merancang berbagai desain dengan lebih mudah dimana saja. Hanya saja biasanya software portable tidak berjalan sebagus versi full. Boleh juga Anda mencoba versi autocad online.

Autocad Mep

Selanjutnya, terdapat juga Autocad Mep yang merupakan software desain dan dokumentasi konstruksi dimana dikembangkan oleh Autodesk. Autocad Mep ini dikembangkan untuk para professional mechanical, electrical ataupun plumping. Sedangkan software manajemen konstruksi biasanya para kontraktor menggunakan aplikasi lain, Estimator.id misalnya.

Autocad ini juga cocok bagi para desainer, engineer, ataupun drafter dalam membuat berbagai rancangan desain. Pada autocad jenis ini terdapat specific tools dan fitur pada Autocad Mep yang dioptimalkan guna meningkatkan kerja serta mempercepat pembuatan desain dari MEP.

Penutup

Baiklah, mungkin itu saja yang bisa disampaikan mengenai aplikasi autocad termasuk autocad civil3d. dari berbagai program autocad di atas, Anda bisa memilih jenis autocad sesuai fungsi yang Anda butuhkan.

Tinggalkan Balasan